Atas desakan Samosir, Dinsos jemput nenek Noor Hasanah

Petugas RS Sultan Suriansyah dan Dinsos Kota Banjarmasin saat menjemput nenek Noor Hasanah untuk dirawat di rumah sakit tersebut.(ist) 

Joinkalsel.id, Banjarmasin - Noor Hasanah, nenek renta sebatang kara yang menderita stroke, hari ini Senin (6/9/2021) dibawa ke Rumah Sakit (RS) Sultan Suriansyah Banjarmasin.

Warga RT 11, Kelurahan Kuin Selatan itu dijemput oleh petugas rumah sakit setelah mendapat rujukan dari Dinas Sosial Kota Banjarmasin untuk mendapatkan perawatan.

Setelah dinyatakan sembuh, maka nenek Noor Hasanah akan dirawat di panti jompo.

Turut mendampingi ke rumah sakit, Ketua RT 11, Kelurahan Kuin Selatan, Selamet.

Sebelum dibawa ke rumah sakit, nasib nenek 90 tahun itu benar - benar memilukan. Dia menderita stroke dan tanpa ada yang merawat dengan baik di rumahnya karena hidup sendiri alias sebatang kara.

Informasi adanya nenek yang sedang dirundung malang itu, rupanya sampai ke telinga Saut Nathan Samosir, Ketua Komisi I DPRD Kota Banjarmasin.

Mendengar hal tersebut, Samosir ditemani istrinya, Roida Simanjorang langsung mendatangi kediaman sang nenek.

Samosir bersama istri tak kuasa menyembunyikan kesedihan mana kala tiba di kediaman Noor Hasanah.

Pemilik ekspedisi Lintas Jawa Group ini  meminta Dinas Sosial Kota Banjarmasin untuk segera mengambil solusi, dengan segera membawa Noor Hasanah ke panti jompo.

“Kita berharap Dinas Sosial dapat segera memindahkan Nenek Noor Hasanah ke panti Jompo, agar bisa lebih terawat,” harap pemilik Kedai 99 Trisakti ini.

Dan harapan itu terjawab sudah, dengan dibawanya nenek Noor Hasanah ke RS Sultan Suriansyah pada hari ini.

Eka Purwasih